Kamis, 29 Oktober 2015

Cara Menghidupkan Laptop / Komputer Dengan Keyboard Yang Ditentukan

Cara Menghidupkan Laptop Dengan KeyboardTerkadang bila suatu komputer (PC) di desain  untuk disimpan di almari membutuhkan suatu penghantar tombol power atau melubangi kayu tersebut. Namun sebenarnya hal itu tidak perlu dilakukan, karena sebenarnya bios telah memberikan fasilitas menghidupkan komputer dengan tombol keyboard.

Hal ini juga sangat diperlukan bagi PC yang difungsikan sebagai rekaman CCTV, agar data tidak mudah dicuri sebaiknya PC disembunyikan di tempat paling aman dan untuk menghidupkannya cukup menggunakan keyboard wirelless.

 

Syarat Menghidupkan Laptop Atau Komputer Dengan Keyboard

1. Arus Listrik Ke Komputer Tetap Menyala
Baik menggunakan stavolt, UPS maupun aliran langsung ke komputer, komputer harus memiliki daya supply meskipun dalam keadaan mati, dengan maksud bila anda menggunakan stavolt konfigurasikan ON terus.

Langkah Menghidupkan Laptop Atau Komputer Dengan Keyboard

1. Nyalakan Komputer, Masuk Ke BIOS
Pertama anda harus memasuki bios dengan menekan DEL/F12 beda pabrik juga terkadang beda cara memasuki bios.
Tampilan Awal BIOS - cara menghidupkan laptop / komputer
Tampilan Awal BIOS - cara menghidupkan laptop / komputer


2. Kedua, Masuk Ke Power Management Setup
Setelah masuk ke power management setup,
  • pilih menu “PS2 Keyboard Power ON” ganti dengan “Enable”
  • Silahkan isi dengan tombol yang anda kehendaki untuk menghidupkan PC ataupun Laptop
Power Management Setup - cara menghidupkan laptop / komputer
Power Management Setup - cara menghidupkan laptop / komputer


3. Tekan ESC dan Save and exit
Simpan settingan tersebut, silahkan matikan komputer dan coba menghidupkan komputer dengan tombol keyboard yang anda tentukan.

0 komentar

Posting Komentar

Jangan Nyepam ya Gan ~ ^.^