Rabu, 27 Juli 2016

Cara Sharing File Antar Laptop Dengan Wifi (Windows 7,8)

Cara Sharing File Antar Laptop Dengan Wifi Begitu mudahnya teknologi jaman sekarang, dahulu untuk berbagi file saja membutuhkan suatu Access Point dan kabel lan, namun sekarang kita sudah bisa menggunakan tanpa modal sedikit pun bahkan sudah menjadi bawaan setiap sistem operasi.

Keuntungan yang didapat pun sangat banyak, mulai pembuatan jaringan wifi tanpa biaya, dapat bermain game bersama seperti counter strike, dota, dragon ball dan dll dan sharing data.

Cara Sharing File Antar Laptop Dengan Media Wifi Adhoc
Cara Sharing File Antar Laptop Dengan Media Wifi Adhoc


Langkah Dan Cara Sharing File Antar Laptop Dengan Wifi Adhoc

Pada tutorial dibawah ini berfokus pada bagaimana anda sharing file saja, untuk bagaimana bermain bersama silahkan cari artikel di post lain.

Untuk melakukan sharing pada laptop dibutuhkan suatu jaringan, pada windows 7, 8, 10 dan generasi seterusnya telah menyediakan jaringan wirelles yang sudah menjadi bawaan sistem operasi tersebut bernama “Adhoc”

Cara pembuatan adhoc pada windows 8, 10 dan generasi selanjutnya memang agak berbeda yaitu melalui cmd.


Berikut cara membuat adhoc dan cara sharing filenya Untuk Windows 7 :
 
1. Klik Start -> Control Panel -> Network And Internet -> Network And Sharing Center

2. Klik Set up a new connection or network
Klik Set Up a New Connection Or Network - cara sharing file antar laptop
Klik Set Up a New Connection Or Network - cara sharing file antar laptop

3. Pilih Manually Connect to a wireless network 
Pilih Manually Connect to a wireless network - cara sharing file antar laptop
Pilih Manually Connect to a wireless network - cara sharing file antar laptop


4. Setting Konfigurasi Adhoc Anda
Network name : adalah nama adhoc anda, nanti akan muncul sesuai dengan yang anda isikan
Ssecurity type : bila anda ingin memberi password silahkan pilih WPA2- Personal, namun jika tidak silahkan pilih No authentication
Security key : kolom password

Bila sudah klik Next
Isikan Data Wireless Anda - cara sharing file antar laptop
Isikan Data Wireless Anda - cara sharing file antar laptop

5. Muncul Bahwa Adhoc Siap Digunakan



6. Cek di Jaringan Wifi Anda, Setelah Itu Connect untuk mengaktifkan jaringan adhoc


7. Cek koneksi dengan network name yang anda isikan tadi di laptop lain, setelah itu sambungkan ke koneksi tersebut.


8.  Klik Start -> Control Panel -> Network And Internet -> Network And Sharing Center -> Pilih Change Advanced Sharing Setting




9. Setelah masuk di menu advanced sharing setting, silahkan cari “Password Protected Sharing” lalu pilih “Turn off password protected sharing”.


10. Masuk ke folder atau file yang ingin anda share
Setelah masuk ke folder yang anda inginkan untuk di share, klik kanan -> share with -> specific people


11. Pilih Guest, lalu Add dan Share



Sharing File Untuk Windows 8, 10 dan Generasi Selanjutnya

Saat ini memang windows 8 dan seterusnya agak sedikit berbeda pembuatan jaringan adhoc, bila windows 7 kita menggunakan tampilan GUI. Namun sekarang windows 8 keatas hanya bisa menggunakan command prompt / cmd.

Perintah pembuatan adhoc ini juga bisa digunakan pada windows 7 untuk generasi sebelumnya.

1. Buka Start -> Ketikan CMD -> Run As Administrator

2. Ketikkan Perintah Ini :
Format : netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=Nama Jaringan Anda key=Password
Contoh
netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=jaringanku key=1234567890
Pembuatan Adhoc Berhasil - cara sharing file antar laptop windows 8
Pembuatan Adhoc Berhasil - cara sharing file antar laptop windows 8

3. Cara Mengkoneksikan Jaringan Yang Barusan Di Buat
Perintah netsh wlan start hostednetwork
Adhoc Wifi Telah Di jalankan - cara sharing file antar laptop windows 8
Adhoc Wifi Telah Di jalankan - cara sharing file antar laptop windows 8



Catatan : Bila laptop anda tidak dapat mengkoneksikan jaringan adhoc yang anda buat sendiri “the hosted network couldn’t be started” maka baca halaman : Solusi Adhoc The Hosted Network Couldn’t Be Started
 
Adhoc Tidak Berhasil Dijalankan - cara sharing file antar laptop windows 8
Adhoc Tidak Berhasil Dijalankan - cara sharing file antar laptop windows 8



Semoga bermanfaat by : incaralaptop

0 komentar

Posting Komentar

Jangan Nyepam ya Gan ~ ^.^